Jumat, 14 September 2012

Biaya sewa Hotel di Jogja

Wisata di Jogja tak lepas dengan Hotel yang ada di Yogyakarta dan sekitarnya. Banyak sekali Hotel - Hotel di Yogyakarta yang menawarkan kenyamanan anda untuk beristirahat. Dari mulai hotel kelas bintang, hotel melati, hingga homestay, berlomba - lomba menawarkan harga yang kompetitif.

Namun apakah anda tahu jika harga hotel yang anda lihat, belum sepenuhnya sama setiap waktu. Biasanya anda dapat melihat dibawah rate  " Harga sewaktu - waktu dapat berubah, tanpa ada pemberitahuan ". Nahh.. Bagaimana anda mengetahui, kapan adanya kenaikan harga???

Biaya atau Tarif Hotel baik Bintang ataupun Melati di Yogyakarta bisa berbeda pada saat tertentu. Biasanya kenaikan harga Hotel, terjadi pada saat musim Liburan, Lebaran ataupun Natal dan Tahun Baru. Bahkan ada beberapa hotel yang menaikan harga pada saat Long Week End. Tanggal merah biasanya jatuh pada hari Jumat, sehinga Jumat, Sabtu dan Minggu akan mengalami kelonjakan tamu.

 Kisaran kenaikan harga Hotel di Jogja pada saat Musim Liburan, Lebaran dan Tahun Baru atau biasa disebut Peak Season, sangat beragam. Namun bisa dibuat rata - ratanya sebagai berikut:
  •  Hotel Bintang : Kenaikan sekitar 100rb - 250rb / malam
  • Hotel Melati   :  Kenaikan Antara 25rb - 100rb / malam
Pada Musim Peak Season, Hotel yang biasanya menawarkan kamar dengan harga Rp 150.000 / malam, maka bisa jadi harga musim liburan naik menjadi Rp 175.000 atau Rp 200.000 / malam / kamar. Apalagi jika hotel yang letaknya dekat dengan kawasan Malioboro, kenaikan bisa terjadi hingga 30% ( 75rb - 150rb)

Kapan waktunya terjadi musim Peak Season itu???
  1. Musim liburan sekolah terjadi antara tanggal 15 Juni hingga 15 Juli.
  2. Musim Lebaran terjadi antara H-5 hingga  H+7 dari Hari Raya Idul Fitri.
  3. Musim Natal dan Tahun Baru terjadi antara tanggal 24 Desember hinga 3 Januari.
Selain hotel, banyak juga layanan wisata di Yogyakarta yang mengalami kenaikan harga pada saat musim liburan, lebaran dan tahun baru. Layanan Wisata tersebut diantaranya:
1. Sewa Mobil / Sewa Motor
2. Tiket Pesawat atau Kereta
3. Tiket Wisata
4. Jasa Guide

Jadi jika pada saat musim - musim itu, sebaiknya anda tanyakan langsung kepada pihak yang memberikan informasi harga hotel, baik Travel Agent atau Pihak Hotel.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar